Jumat, Mei 15, 2009

Tips Menghindari Kebakaran di Kostan

. Jumat, Mei 15, 2009 .

Nggak mau, kan, menjadi panik gara-gara ada kebakaran di dalam kostan yang penuh dengan orang? Ini dia beberapa cara dahsyat menghindarinya:

1. Jangan lupa disiplinkan diri mematikan lampu, AC dan peralatan elektonik lainnya setiap keluar dari kamar. Jika perlu, tidak hanya sekedar mematikan, tetapi cabut stop kontaknya dari listrik.
2. Gunakan kompor gas portable dengan jenis gas yang ramah lingkungan.
3. Posisi memasak diusahakan dekat dengan pintu atau jendela. Hindari terlalu dekat dengan kasur, rak buku atau benda lain yang mudah terbakar. Setelah selesai digunakan, benahi dan letakkan di tempat yang aman. Jangan ditumpuk dengan benda-benda yang lain.
4. Hindari menambah beban listrik terlalu besar melebihi kapasitasnya. Diskusikan dengan pemilik kost apakah masih bisa jika kita menggunakan peralatan lain seperti rice cooker, kulkas, hair dryer, komputer dan lainnya.
5. Tidak meletakkan lilin di sembarang tempat ketika listrik padam.
6. Jauhkan obat nyamuk bakar dari tempat tidur. Biasanya seprei, kasur atau karpet paling sering terbakar oleh ulah obat nyamuk.
7. Memilih tempat kost yang menyediakan tabung pemadam kebakaran.

0 komentar:

:)) ;)) ;;) :D ;) :p :(( :) :( :X =(( :-o :-/ :-* :| 8-} :)] ~x( :-t b-( :-L x( =))

Posting Komentar

Jika komentar Anda tidak segera muncul, itu karena dimoderasi. Terima Kasih atas kesabaran Anda.

 
{TOP TIPS} is proudly powered by Blogger.com | Template by Agus Ramadhani | o-om.com